Lazisnu Desa Truko Kecamatan Kangkung Launcing Ambulans Gratis

Lazisnukendal.id:  Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada umat, NU CARE LAZISNU Desa Truko, Kecamatan Kangkung, Kendal melaunching Ambulans Gratis, Minggu 10 Januari 2021. Kendaraan yang dibranding dengan nama “Armada Pelayanan Warga” ini diharapkan bisa benar benar melayani kebutuhan masyarakat.
Ketua Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PR NU) Desa Truko, KH. Mahrus Ali dalam sambutannya menyampaikan, keberadaan Ambulans Pelayanan warga ini merupakan bagian dari Khidmah kepada NU, dengan cara melayani warga yang membutuhkan armada Ambulans.
“Dan Hadrotusyech Hasyim Asyari menyampaikan, siapa yang merawat NU akan dianggap sebagai santrinya, dan siapa yang dianggap santrinya mbah hasyim, akan dido’akan Husnul Khotimah beserta keluarganya. Semoga kita termasuk dari orang orang yang dianggap santri oleh Mbah Hasyim,” terangnya, saat launching Ambulans layanan warga¸ di Mushola Al Ishlah, Truko, Kangkung, Kendal.

Pelaksanaan Launching Dipimpin oleh Rois Syuriah Pengurus Ranting NU Desa Truko, KH Ahmad Zaenuri, yang didampingi jajaran Pengurus Ranting NU Truko. Hadir Juga Ketua lazisnu Kendal, Khusnul Huda didampingi jajaran pengurusnya, Ketua MWC NU Kyai Ahmad Khoeron dan Lazisnu Kangkung, serta puluhan anggota Tim Reaksi Cepat (TRC) Lazisnu Kendal.
Sementara, Ketua Tanfidiyah MWC NU Kecamatan Kangkung Kyai Ahmad Khoeron mengungkapkan, program Kaleng Sedekah yang dilaksanakan NU Care Lazisnu di kecamatan Kangkung, sudah mulai dirasakan oleh masyarakat. Berbagai program mulai dari santunan yatim, Sembako Cinta untuk du’afa, sunatan massal dan bahkan bedah rumah, menjadi bukti bahwa program kaleng sedekah benar-benar bermanfaat secara langsung kepada masyarakat. “Kami berharap, Ambulans Pelayanan Warga ini bisa memberi manfaat yang lebih kepada warga,” ujarnya.

Bendahara NU Care Lazisnu Kendal, Syaifur Rochman mengungkapkan, saat ini di Kabupaten Kendal sudah ada 17 mobil Ambulans Gratis, dan juga mobil pelayanan umat yang berada dibawah pengelolaan Lazisnu, baik tingkat Kabupaten, Kecamatan maupun desa. Selain itu, juga ada 1 Mobil tanggap bencana dalam bentuk kendaraan double Cabin, yang tergabung dalam Tim Reaksi Cepat (TRC) Lazisnu Kendal.
“Kedepan insyaallah jumlahnya akan terus bertambah, minimal setiap kecamatan ada 1 unit. Sehingga pelayanan kepada masyarakat lebih maksimal,” tegasnya. (*)

 

By | 2021-01-12T09:43:35+07:00 Januari 12th, 2021|artikel, Uncategorized|